Kamis, 20 Oktober 2022

Cara Membuat Nomor Hp Sibuk saat Ada Panggilan Masuk

Cara Membuat Nomor Hp Sibuk saat Ada Panggilan Masuk

Sedang tidak ingin diganggu saat rapat atau belajar? Gimana sih cara membuat nomor hp sibuk saat ada panggilan masuk? Kamu yang sedang ingin sendiri tanpa gangguan telepon mungkin akan menanyakan hal ini. Sayangnya kamu masih belum tahu cara membuat telepon menjadi sibuk maupun mengalihkan panggilan. 

Padahal caranya bisa dilakukan hanya dengan pengaturan ponsel saja tanpa bantuan aplikasi. Caranya juga tidak membutuhkan pulsa maupun kuota. Selama kamu tahu menu apa yang harus dipilih maka kapan saja dibutuhkan, panggilan menjadi sibuk bisa diaktifkan. 

(Baca Juga : Cara Mengetahui Nomor Tidak Dikenal)

Cara Membuat Nomor Hp Sibuk saat Ada Panggilan Masuk Tanpa Aplikasi

Setiap ponsel selalu dilengkapi dengan fitur untuk membuat telepon tidak bisa menerima panggilan. Baik itu dengan alasan sibuk, meneruskan ke nomor lain atau ke kotak suara bahkan membuat panggilan langsung terputus. 

Trik untuk memudahkan si penelepon agar tahu bahwa kamu sedang melakukan hal penting lainnya sehingga bisa mencoba menelepon di lain waktu. Caranya ada berbagai macam dan bukan hanya membuat panggilan menjadi sibuk. Cek beragam caranya ini. 

(Baca Juga : Cara Blokir Nomor HP di Android)

Cara Membuat Nomor Menjadi Sibuk 

‘Nomor yang Anda tuju sedang sibuk’, inilah informasi yang akan didengar si penelpon ketika menghubungi nomor kamu. Mereka tidak akan dialihkan ke kotak masuk atau nomor lainnya. Cara agar muncul informasi suara ini sangat mudah sebagai berikut:

1. Pertama buka menu Pengaturan Ponsel, bisa dengan swipe ke atas atau ke bawah tergantung tipe ponsel kamu. 

2. Setelah itu kamu bisa mencari menu Suara dan Getaran. 

3. Maka pada menu selanjutnya kamu bisa pilih menu Do not Disturb atau DND. Menu inilah yang akan membuat telepon masuk tidak tersambung dan terdengar nada sibuk. 

4. Kemudian pada menu selanjutnya yang keluar kamu bisa pilih menu Jangan Ganggu. 

5. Pada ponsel tertentu kamu bisa mengatur berapa lama fitur DND ini akan aktif baik itu satu jam atau lebih. Maka setelah lebih dari jam tersebut fitur akan otomatis mati dan telepon langsung tersambung. 

Sekarang ketika ada orang lain menelepon mereka tidak akan disambungkan langsung ke nomor kamu. Jika ingin telepon masuk kembali maka kamu harus mengaktifkan menu DND tadi. 

(Baca Juga : Cara Menelpon ke Nomor Panggilan yang Dialihkan Terus Paling Jitu)

Cara Membuat Panggilan Dialihkan

Selain membuat panggilan menjadi sibuk, kamu juga bisa mengalihkannya. Jadi jika seseorang menelepon mereka akan dialihkan ke nomor tertentu sesuai yang sudah kamu tentukan terlebih dahulu. Cara untuk mengubahnya adalah sebagai berikut:

1. Pertama kamu bisa masuk kembali ke menu Pengaturan pada ponsel. 

2. Baru setelah itu pilihlah menu Pengaturan Telepon. 

3. Menu selanjutnya ada cukup banyak, tapi kamu hanya perlu memilih menu Pengalihan Telepon. 

4. Klik menu Always Forward yang maksudnya adalah mengalihkan semua jenis panggilan. 

5. Baru akan muncul kotak untuk kamu memasukkan nomor sebagai tujuan pengalihan. Tinggal isi saja nomornya. 

Secara otomatis semua panggilan yang masuk akan dialihkan ke nomor tersebut. Khusus untuk cara ini kamu perlu mengembalikan ke menu awal agar bisa membuat telepon masuk normal. 

(Baca Juga : Cara Mengalihkan Panggilan Telepon di Android dan Iphone Terbukti Ampuh)

Cara Membuat Panggilan ke Kotak Suara

Pilihan lainnya adalah membuat panggilan masuk ke kotak suara. Cara ini bisa membuat kamu menerima pesan suara jika si penelepon meninggalkan pesan di kotak suara tersebut. Cara untuk mengaktifkannya cukup mudah sebagai berikut:

1. Pertama masuk lagi ke menu Pengaturan Ponsel. 

2. Kemudian lanjutkan dengan memilih menu Pengaturan Telepon. 

3. Klik lagi Call Forwarding dan akan muncul menu yang sama seperti cara di atas. 

4. Hanya saja pada cara ini kamu tinggal sekali klik Voicemail. 

Sampai di sini semua telepon yang masuk akan disarankan untuk meninggalkan pesan suara. Perlu diingat pesan suara ini berbayar baik itu bagi si penelepon atau kamu yang menerimanya. Saat ingin mendengarkan pesan suara yang ditinggalkan pastikan kamu memiliki kuota yang cukup. 

Semua cara membuat nomor hp sibuk saat ada panggilan masuk ini bisa kamu coba satu per satu. Tinggal aktifkan saja sesuai dengan kondisi kamu apakah ingin menerima pesan suara atau ingin memberitahukan ketika sibuk saja. Sebagian besar orang lebih suka membuat telepon menjadi sibuk sehingga si penelepon tinggal menghubungi kembali. 

0 comments

Posting Komentar